EDU WISATA TAMAN PENDIDIKAN: MAHASISWA HADIRKAN KONSEP EDUKASI TANAMAN INTERAKTIF THE AGRIS HOUSE OF LEGACY

Pendidikan58 Dilihat

Penulis: Muhamad Redi

JangkarNTB.Com, Tim KKN PMD Universitas Mataram Desa Bunkate 2024-2025 berhasil menghadirkan terobosan pendidikan lingkungan yang menginspirasi melalui Program Edu Wisata Taman Pendidikan, mengubah kebun menjadi wahana pengetahuan yang interaktif dan edukatif.

Kegiatan dimulai dengan mendata setiap jenis tanaman yang ada di Kebun the Agris House of Legacy. Dilanjutkan dengan penambahan sentuhan inovasi teknologi yang mewarnai setiap tanaman. Tim mengembangkan sistem dokumentasi modern dengan papan informasi teknologi barcode, mengembangkan website interaktif tanaman, dan menyelesaikan buku katalog tanaman yang komprehensif. Setiap tanaman kini memiliki “Identitas Digital” yang dapat diakses siapa pun dan kapan pun.

Workshop praktis juga digelar tim KKN menghadirkan pembelajaran tentang tanaman dan budidayanya. Belasan anak-anak antusias mengikuti setiap tahapan, mulai dari pembekalan teknis, pengenalan tanaman, pengelolahan limbah dan pupuk kompos, praktik memilih dan menanam benih secara langsung, hingga melakukan praktik mencangkok tanaman. Anak-anak dibagi menjadi tiga kelompok dan masing-masing kelompok diberikan 2 orang pemandu. Sehingga konsep pembelajaran berbasis wisata dapat semakin terasa. Kegiatan ditutup dengan penanaman bibit bunga dan pohon oleh tamu undangan. 

 

Melalui serangkaian kegiatan inovatif, mahasiswa tidak sekadar mendokumentasikan tanaman, melainkan menciptakan konsep ekosistem pembelajaran yang melibatkan praktik secara langsung. Program ini mengajak anak-anak untuk terjun langsung ke dunia botani, memberikan mereka pengalaman yang berkesan.

“Kami ingin anak-anak tidak sekadar mengenal tanaman, tetapi mencintai dan memahami pentingnya pelestarian lingkungan.” ujar Moh. Kiamudin selaku ketua tim. “Kami sangat mendukung program ini, semoga wisata berbasis edukasi dapat terus berkembang kedepannya” tambah Amber Jayadi selaku Kepala Desa Bunkate.

Program yang berlangsung di Kebun the Agris House of Legacy ini diharapkan menjadi Langkah awal dalam realisasi pendidikan lingkungan yang interaktif. Bukan sekadar transfer pengetahuan, melainkan pengalaman transformatif yang mendorong kepedulian generasi muda terhadap alam. Hasil evaluasi dari peserta kegiatan menunjukkan nilai kepuasan yang maksimal untuk setiap rangkaian kegiatan yang diberikan. Keberhasilan ini membuktikan bahwa mahasiswa mampu menciptakan perubahan nyata “Satu Aksi untuk Satu Generasi”!

Tim,

(Moh. Kiamudin, Dewina Haryani, Aulia Ramadhani, Farid Faqih, Miftahul Khair, Muhamad Redi, Rini Ramdani Siambaton, Hartiwi, Hilalia Soleha, Intan Nurasmi)

 

 

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *